Skip to content Skip to footer

Buis Beton, klasifikasi dan Fungsi serta Metode Pemasangannya

Buis beton tidak asing lagi dalam dunia konstruksi. Produk hasil fabrikasi beton, ini termasuk material multifungsi. Dapat dimanfaatkan dalam bidang konstruksi, infrastruktur, untuk budidaya ikan, atau wadah tumbuhan.

Material ini tersusun atas banyak ukuran. Masing-masing ukurannya disesuaikan dengan kebutuhan industri. Beton, sebagai material utama pembuatnya terkenal dengan kekuatan serta ketahanannya. Namun sebelum menggunakannya, Anda perlu mengenalnya lebih jauh.

Mengenal Apa Itu Buis Beton?

Secara umum, masyarakat lebih mengenal buis ini sebagai gorong-gorong. Bentuknya seperti pipa silinder namun dalam ukuran besar. Ada juga bentuk U atau setengah lingkaran pipa. Kebanyakan difungsikan untuk mengalirkan air baik masuk maupun keluar.

Buis beton sudah tersedia dalam berbagai bentuk siap pakai untuk membangun suatu saluran perairan. Untuk wilayah perkotaan yang sistem drainasenya sudah bagus biasanya menggunakan material ini sebagai jalannya air.

Material yang masuk kategori beton precast ini dibuat menggunakan rangkaian besi sebagai tulangnya. Dibentuk bulat sedemikian rupa, memanfaatkan jenis besi wiremesh berbagai ukuran tergantung kebutuhan.

Material ini disebut juga pipe concrete dalam dunia konstruksi sesuai bentuknya yang menyerupai pipa. Cukup fleksibel fungsi dan kegunaannya, sehingga hadir dalam berbagi tipe, kualitas serta ukuran.

Klasifikasi Jenis Buis beton dalam Dunia Konstruksi

Material dari bahan beton ini menawarkan harga sesuai ukuran. Terdapat 3 klasifikasi dasar dari buis. Ketiganya paling sering dipakai, dan ini bisa jadi pertimbangan Anda untuk memilih.

1.      Berdasarkan bentuknya

Terdiri dari 2 bentuk yaitu lingkaran penuh dan setengah lingkaran. Lingkaran penuh dipakai untuk sumur resapan, sementara setengah lingkaran lebih banyak dipakai untuk gorong-gorong atau sistem drainase. Namun bisa juga disesuaikan dengan kebutuhan.

2.      Berdasarkan bahan penyusunnya

Bahan dasarnya adalah semen atau concrete, tapi ada perbedaan penggunaan pasir. Ada 2 jenis buis beton yang dipasarkan saat ini. Yaitu menggunakan campuran pasir atau tidak, perbedaan ini akan berpengaruh pada kualitas kekuatannya.

Biasanya dalam pemakaian untuk sumur resapan dipilih buis yang terbuat dari adonan semen tanpa campuran pasir. Sementara pada sistem pengairan digunakan buis dengan komposisi bahan campuran antara semen dan pasir karena diperlukan kekuatan lebih besar.

3.      Berdasarkan Rangkanya

Ada yang menggunakan rangka dari besi disebut buis bertulang. Jenis kedua tanpa menggunakan tulangan dari besi. Perbedaan keduanya ada pada kualitas kekuatan dan penggunaan.

Fungsi dan Metode Pemasangan

Selain digunakan sebagai gorong-gorong dan sumur resapan, masyarakat secara umum menggunakannya dalam berbagai kebutuhan. Seperti untuk septic tank, khususnya di daerah perumahan padat, biasanya septic tank ukuran 1 m3 – 3 m3 memanfaatkan material ini.

Kemudian sering juga difungsikan untuk kolam ikan. Di daerah perkotaan dengan lahan terbatas, paling ideal membuat kolam dari material ini. Selain efisiensi lahan juga mudah dalam pemasangannya.

Bahkan difungsikan juga untuk budidaya tanaman. Seperti di perkebunan buah naga, dengan media tanah campur pasir, menggunakan buis beton sebagai pot. Sehingga rapi, media tanam efektif dan memudahkan perawatan tanaman.

Pemasangannya menggunakan metode handling atau pemindahan. Jadi konsumen sudah beli dalam keadaan siap pakai. Tinggal dipindahkan ke lokasi pemasangan, bisa menggunakan crane jika jumlahnya banyak dan ukurannya besar.

Sementara untuk kebutuhan dalam skala kecil, pemasangan bisa dilakukan manual oleh tukang. Karena bentuknya bulat, umumnya pada proses pemasangan di-finishing dengan penambahan chain block. Bisa juga menggunakan tambahan cor semen atau beton.

Apapun kebutuhannya, kualitas bahan harus diperhatikan sebelum membeli. Buis dengan jaminan kualitas bisa Anda dapatkan di Indo Sarana Konstruksi. Tersedia diberbagai wilayah di Indonesia dan berbagai pilihan jenis, ukuran buis beton dengan harga bersaing di pasaran.

Tim marketing kami ada di sini untuk menjawab pertanyaan Anda. Tanyakan apa saja kepada kami!